Abstract:
Latar Belakang Data World Health Organization menunjukkan sekitar 8-10% mengalami
kecemasan selama kehamilan dan meningkat menjadi 13% ketika menjelang persalinan. Di
Indonesia terdapat 373.000 orang ibu hamil, dan yang mengalami kecemasan dalam
menghadapi persalinan sebanyak 107.000 (28,7%) orang ibu hamil. Sebuah penelitian yang
dilakukan di Jawa Barat pada tahun 2020 menunjukan bahwa 48,6% ibu hamil pada trimester
ketiga atau menjelang persalinan mengalami kecemasan. Hasil studi pendahuluan pada 15
responden dengan melakukan pengumpulan data menggunakan kuisoner pengukuran kecemasan
HARS pada ibu bersalin kala I di UPTD Puskesmas Cabangbungin didapatkan sebanyak 87%
ibu bersalin kala I yang mengalami kecemasan.
Tujuan Penelitian Untuk mengetahui pengaruh terapi musik klasik terhadap tingkat kecemasan
pada ibu bersalin kala I di Puskesmas Cabangbungin tahun 2023.
Metode Penelitian penelitian yang digunakan adalah metode quasi ekperimen dengan
pendekatan one group pretest-posttest design. Menggunakan total sampling yaitu seluruh ibu
bersalin kala I di Puskesmas Cabangbungin bulan Januari 2024 sampai Februari 2024 sebanyak
30 orang. Analisis penelitian univariat dan bivariat menggunakan uji statistik paired sample t-
test.
Hasil Penelitian analisis bivariat diketahui bahwa rata-rata kondisi kecemasan ibu bersalin
sebelum dilakukan terapi musik klasik sebesar 22,57. Dan setelah ibu bersalin diberikan terapi
musik klasik nilai rata-rata kondisi kecemasannya berada pada 10,67. Hasil uji statistik
diperoleh nilai correlation 0,92 dan p-value 0,000, artinya bahwa terdapat perbedaan nilai rata
– rata kondisi kecemeasan ibu bersalin sebelum dan sesudah diberikan terapi musik klasik.
Untuk pengaruh musik klasik dari hasil uji statistic diketahui bahwa penurunan rata-rata kondisi
kecemasan ibu bersalin setelah diberikan terapi musik klasik sebesar 11,90. Hasil uji statistik
didapatkan nilai t hitung 26,257 > t tabel dan nilai p-value 0,000 < α (0,05), dengan demikian
dapat disimpulkan bahwa terapi musik klasik sangat berpengaruh dalam menurukan kondisi
kecemasan pada ibu bersalin kala I di Puskesmas Cabangbungin Bekasi tahun 2023.
Kesimpulan bahwa terapi musik klasik sangat berpengaruh dalam menurukan kondisi
kecemasan pada ibu bersalin kala I di Puskesmas Cabangbungin Bekasi tahun 2023.
Saran musik klasik dapat dijadikan sebagai salah satu terapi dalam menurunkan tingkat
kecemasan pada ibu bersalin kala I oleh tenaga Kesehatan di Puskesmas Cabangbungin